Fahri Hamzah: Kalau Saya Jadi Presiden, Pantaslah

JAKARTA, - Wakil Ketua Umum Partai Gelora, Fahri Hamzah, merasa dirinya pantas menjadi presiden. Namun, kendalanya adalah Fahri tidak memiliki uang.

"Kalau saya jadi presiden, pantaslah. Masak saya nggak pantas jadi presiden. Cuma nggak punya uang," ucap Fahri kepada wartawan, Selasa (7/6).

Fahri mengatakan bahwa dalam politik yang paling penting adalah mandat rakyat. Fahri mengatakan bahwa Partai Gelora fokus pada legislatif.

"Tapi punya mandat rakyat itu yang penting, mandat rakyat yang penting. Makanya lebih baik kita fokus di legislatif dulu," kata Fahri.

Fahri juga mengkritik soal masa kampanye pemilu 75 hari. Fahri mengatakan bahwa masa kampanye pemilu harusnya satu tahun.

"Sedikit, harusnya setahun itu," kata Fahri.



sumber: www.jitunews.com